f

Thursday, December 08, 2016

Repsol dan Honda memperpanjang kontrak kerjasama nya hingga 2018. . .


Toguswan - Mas Brad sekalian, semua pada tahu apa itu Repsol kan ? Yak, pemasok oli dari perusahaan Spanyol ini seperti yang diungkap oleh official website MotoGP telah memperpanjang kontrak kerjasama nya dengan Honda Racing Corporation (HRC) satu tahun lagi hingga Desember 2018. Repsol dan Honda memulai kerjasama nya pada tahun 1995 dengan 12 rider bersamanya sejak tahun pertama hingga saat ini di kejuaraan dunia dan tahun depan adalah tahun yang ke-24 mereka 'berpartner'.
CEO dan Direktur Jenderal Komunikasi Repsol Begona Elices, dan General Manager Divisi Balap HRC Tetsuhiro Kuwata menandatangani perpanjangan kontrak dimana Repsol akan terus menjadi sponsor utama tim pabrikan Honda di kelas utama bersama kedua rider Honda yang juga telah memperpanjang kontrak nya yakni Marq Marquez dan Dani Pedrosa.

FYI, Repsol dan HRC memuali perjalanan mereka bersama-sama pada bulan Februari 1995. Selain memasok bahan bakar dan pelumas, Repsol juga turut andil dalam menembangkan teknologi untuk dapat mengahasilkan kombinasi yang sempurna bagi para ridernya. Dan sejauh ini lebih dari dua dekade tim Repsol Honda sudah menggondol 12 gelar juara tim, 151 kemenangan, dan juga 392 kali podium di kelas 500cc dan MotoGP.

Lebih dari separuh gelar juara dunia di kelas utama sejak 1995 yang pernah bernaung di tim Repsol Honda. Di antarany adalah Mick Doohan, Alex Criville, Valentino Rossi, Nicky Hayden, Casey Stoner, Dani Pedrosa serta Marq Marquez. 
Silahkan disimak, semoga berguna. (Toguswan)

  

No comments: